Fungsi Strainer Fire Hydrant pada Pipa

Fungsi Strainer Fire Hydrant pada PipaKebutuhan akan perlindungan bangunan gedung dari ancaman berupa terjadinya risiko bencana kebakaran merupakan kebutuhan mutlak yang tak bisa ditolerir lagi. Mengingat, hal ini telah menjadi kewajiban yang harus dipenuhi oleh pemilik bangunan untuk melakukan upaya perlindungan bangunan dari bahaya kebakaran yang dapat mengancam sewaktu-waktu.

Meninjau dari kebutuhan perlindungan bangunan yang semakin variatif dan kompleks tersebut, maka berbagai alat-alat pemadam kebakaran dan perangkat sistem perlindungan kebakaran diproduksi secara inovatif dan semakin mutakhir serta memiliki peran beragam yang mampu disesuaikan dengan tingkat kebutuhan bangunan.

Perangkat fire hydrant system hadir di tengah-tengah kebutuhan perlindungan bangunan dari bencana kebakaran dengan peforma yang direkomendasi untuk dipasang pada bangunan Anda. Perangkat fire hydrant ini sangat efektif dalam menanggulangi dan melawan kobaran nyala api saat bencana kebakaran terjadi namun muatan media pada alat pemadam api ringan atau alat pemadam api berat telah habis.

Fire Hydrant Membutuhkan Strainer

Dengan diinstalasinya perangkat fire hydrant system ini, maka paling efektif untuk memadamkan kobaran api yang belum terlalu meluas tersebut dapat dilakukan sendiri dengan memanfaatkan media air yang tersimpan dalam tangki penampungan air pada fire hydrant system. Tak hanya dapat dimanfaatkan sebagai perangkat dalam mengatasi kobaran api saat petugas pemadam api atau petugas fire brigade masih dalam perjalanan, namun, perangkat fire hydrant system juga mampu dioperasikan apabila petugas pemadam kebakaran membutuhkannya, misalnya saat di dalam bangunan dan kesulitan dalam mengoperasikan selang pemadam kebakaran yang terhubung dengan mobil pemadam kebakaran, maka petugas damkar dapat memanfaatkan fire hydrant box indoor yang ada di dalam bangunan.

Pasokan air yang dipompa oleh fire pump atau pompa kebakaran dari dalam tangki penampungan media air tersebut disalurkan melalui jaringan perpipaan yang diinstalasi baik di atas langit-langit maupun di balik tembok. Pada jaringan perpipaan air, terdapat satu komponen perangkat yang memiliki peran sangat penting dalam menjaga kelancaran aliran air di dalam pipa. Komponen tersebut tak lain adalah komponen strainer.

Fungsi Strainer Fire Hydrant

Komponen strainer ini secara permanen dipasang pada ujung suction pipe atau pipa hisap. Jumlah total kuantitas komponen strainer yang harus dipasang paling tidak sebanyak 4 tempat pada pipa.

Sementara itu, fungsi strainer fire hydrant sendiri adalah sebagai penyaring pada suction pipe atau pipa penghisap agar kotoran atau material-material kecil yang terbawa di dalam arus air tidak turut terhisap ke dalam pompa kebakaran atau fire pump. Karena, apabila kotoran atau material-material kecil tersebut tidak tersaring dan masuk ke dalam pompa, maka dapat menyebabkan resiko kerusakan pompa.

Leave A Comment