Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang - Fire Fighting

Kebakaran melanda Pasar Jatingaleh, Semarang pada Kamis (21/1/2019) pukul 23.15 WIB. Bencana tersebut melalap beberapa kios yang berada di Jl. Teuku Umar, Kel. Tinjomoyo, Kec. Banyumanik. Bagaimana kronologinya? Yuk, simak di bawah ini!

Fakta-Fakta Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang

Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang - Pasar Jatingaleh Terbakar

Sumber: Instagram – Damkarsemarang

Kebakaran kerap melanda kawasan kios atau pertokoan. Umumnya kebakaran pada kios akan menjalar ke beberapa kios di sekitar titik api. Seperti yang terjadi pada kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang pada Kamis, 21 Januari 2019.

Piham Damkar mengerahkan 8 unit armada dengan 46 personil untuk memadamkan kebakaran tersebut. Dilansir dari Damkar, lima kios hangus pada kebakaran Pasar Jatingaleh tersebut. Untungnya tidak ada korban dalam kejadian tersebut.

Kebakaran berhasil dipadamkan setelah 1,5 jam si jago merah melanda pasar tersebut. Beruntungnya api tidak sempat merambat ke bangunan utama yang merupakan salah satu cagar budaya.

Belum ada informasi mengenai penyebab kebakaran tersebut. Selain itu, belum diketahui pula total kerugian yang disebabkan kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang ini.

Solusi Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang

Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang - Hdyrant Pillar

Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang ini tentunya bukan satu-satunya kasus kebakaran pada kios dan pertokoan. Apabila Anda memiliki usaha, ada baiknya Anda belajar dari kejadian ini.

Memiliki APAR bukanlah hanya sekedar formalitas. Fungsi APAR sangat berguna untuk memproteksi dan mengantisipasi adanya kebakaran skala besar. Pasalnya, kawasan pertokoan sangat rentan terkena dampak bila terjadi kebakaran di sekitarnya.

Untuk jenis APAR, Anda bisa menggunakan media powder dan foam. Pasalnya, kios dan toko umumnya terdapat benda-benda mudah terbakar seperti kardus dan plastik. Sehingga kebakaran pada kios masuk dalam klasifikasi kelas kebakaran A, dan media powder atau foamlah solusinya.

Selain kesadaran dari para pemilik usaha, tentunya kejadian ini menjadi PR bagi pemerintah daerah tentang pentingnya hydrant kota. Hydrant merupakan sistem proteksi kebakaran yang menggunakan media air bertekanan untuk memadamkan api.

Tentunya Anda cukup familiar dengan keberadaan hydrant pillar di jalanan yang Anda jumpai di luar negeri ataupun televisi. Nah, pillar tersebutlah yang akan menjadi output media air ketika terjadi kebakaran di bangunan-bangunan kota sekitar.

Sayangnya di Indonesia sendiri hydrant kota belum banyak ditemukan. Padahal bila hydrant kota diinstall, tentunya kebakaran seperti di Pasar Jatingaleh Semarang tersebut akan dengan cepat ditangani dan tidak akan merambat ke kios disekitarnya.

Lindungi Usaha dan Kota Tercinta dari Kebakaran

Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang - APAR GuardAll

Nah, itu dia kronologi dan solusi kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang. Sekarang Anda sudah tahu kan betapa pentingnya sistem proteksi kebakaran?

Yuk, mulai lindungi usaha dan kota Anda dengan produk-produk dari Patigeni. Tak hanya sebagai kontraktor fire fighting system, Patigeni merupakan distributor fire fighting equipment. Kami hanya menyediakan produk berkualitas dengan harga miring.

Tak hanya sistem, kami juga menjual APAR dengan segala tipe media dan berat yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Bahkan, kini kami telah meluncurkan Patigeni app yang dapat memudahkan Anda mengontrol dan memeriksa kelayakan tabung APAR Anda lho!

Tunggu apa lagi? Segera hubungi kami di menu contact us dan dapatkan penawaran terbaik!

Kebakaran Pasar Jatingaleh Semarang - Fire Fighter

Leave A Comment